www.transriau.com
20:20 WIB - Cagubri Nomor Urut 3, Syamsuar Temui Relawan di Pelalawan | 09:00 WIB - Tak Menyerah pada Mimpi, Anak Buruh Tani di Rohil Lolos Beasiswa PHR ke Universitas Pertamina | 19:12 WIB - Masyarakat Pelalawan Sambut Baik Kampanye Perdana Cagubri Syamsuar | 18:23 WIB - Penting Cegah Stunting, PHR-PKBI Riau Perkuat Kapasitas Pengelolaan Rumah Produksi PMT | 18:20 WIB - Lebih dari 600 Pelajar Karya Wisata Kunjungi PHR Journey Room | 09:44 WIB - Ksatria JNE Bogor Haggies Mugara, Peraih Medali Emas dan Perak PON XXI Aceh-Sumut
  Sabtu, 28 09 2024 | Jam Digital
Follow:
 
Ksatria JNE Bogor Haggies Mugara, Peraih Medali Emas dan Perak PON XXI Aceh-Sumut

Kamis, 26/09/2024 - 09:44:04 WIB

TERKAIT:
   
 



PON XXI Aceh-Sumut, ajang olahraga terbesar di Indonesia, mencatat momen bersejarah bagi JNE. Karena salah satu karyawannya yang mewakili kontingen Jawa Barat, Haggies Mugara sukses mempersembahkan medali emas dan perak untuk cabang olahraga Shorinji Kempo yang berkompetisi dengan atlet dari seluruh provinsi di Indonesia. 

Haggies Mugara adalah seorang Ksatria JNE Bogor yang telah bergabung sejak tahun 2019 yang mengawali karir sebagai rider dan kini menjabat sebagai sales counter officer. Prestasi Haggies dalam bidang olahraga Shorinji Kempo sangat gemilang. Haggies pernah mengikuti kejuaraan PORDA pada tahun 2010, 2014, 2018 dan 2022 lalu mendapat dua medali emas. Ia juga pernah mengikuti ajang PON sebelumnya pada tahun 2012, 2016, dan 2021 dengan meraih satu emas dan dua perak, serta ajang Sea Games Myanmar pada tahun 2013 dengan meraih medali perak dan emas.

“Pada keikutsertaan PON 2012 saya meraih perak, PON 2016 dan PON 2021 peraih emas dan perak. Alhamdulillah PON XXI Aceh-Sumut kembali meraih emas dan perak,” kata bapak dua anak ini. 

Haggies juga pernah berlaga di kejuaraan dunia pada tahun 2013 di Osaka, Jepang dengan raihan medali emas. Kemudian, di tahun 2017 ia juga meraih medali perak saat berlaga di USA, California. 

Ia memulai perjalanan di dunia Shorinji Kempo sejak usia 9 tahun, semangatnya menjadi seorang atlet ternyata turunan dari sang ayah yang memiliki hobi olahraga bidang tinju. Memulai hobinya sejak tahun 2001, dan mengikuti kejuaraan nasional pertamanya pada level junior di tahun 2008, saat ini adalah PON keempat yang diikutinya. Menjadi seorang juara adalah target lainnya, karena mendalami Shorijin Kempo mengajarkan jiwa Bushido dengan artian bersungguh-sungguh dan berjiwa ksatria.

“Semangat terus dalam mengembangkan hobi. Semoga saya menjadi inspirasi kepada Ksatria dan Srikandi JNE yang mempunyai talenta luar biasa di luar pekerjaannya. Semoga dapat mengharumkan nama daerahnya, provinsinya dan tentunya tempat kami bekerja yakni JNE,” ungkap Haggies.

Ditengah kesibukannya sebagai karyawan JNE pada bidang pelayanan kiriman, Haggies harus pandai membagi waktu antara latihan dan tentunya perhatian terhadap keluarga kecilnya. “Dengan sistem kerja shift membuat saya dapat mengatur waktu antara pekerjaan dengan latihan. Ketika masuk pagi, sepulangnya bekerja saya melanjutkan untuk latihan. Dengan waktu tersebut saya mempersiapkan PON kali ini.” jelasnya.

Kesuksesan ini membuat harum nama Provinsi Jawa Barat dan juga Kota Bogor, serta membanggakan JNE yang turut memberi dukungan penuh. Sebastian, selaku Kepala Cabang JNE Bogor, mengucapkan selamat atas keberhasilan Haggies Mugara dalam meraih medali emas dan perak. “Prestasi luar biasa ini merupakan kebanggaan tersendiri bagi perusahaan dan inspirasi bagi seluruh karyawan. JNE sangat mendukung Karyawan/ti untuk berprestasi tanpa batas. Kerja kerasnya selama memulai pertandingan, yang disertai doa dan dukungan dari masyarakat Jawa Barat, masyarakat kota Bogor, dan tentunya seluruh keluarga besar JNE, akhirnya membuahkan hasil. ” tutup Sebastian. ***



 
Berita Terkini:
  • Cagubri Nomor Urut 3, Syamsuar Temui Relawan di Pelalawan
  • Tak Menyerah pada Mimpi, Anak Buruh Tani di Rohil Lolos Beasiswa PHR ke Universitas Pertamina
  • Masyarakat Pelalawan Sambut Baik Kampanye Perdana Cagubri Syamsuar
  • Penting Cegah Stunting, PHR-PKBI Riau Perkuat Kapasitas Pengelolaan Rumah Produksi PMT
  • Lebih dari 600 Pelajar Karya Wisata Kunjungi PHR Journey Room
  • Ksatria JNE Bogor Haggies Mugara, Peraih Medali Emas dan Perak PON XXI Aceh-Sumut
  • Mahasiswa Universitas Riau Kagumi Digitalisasi PTPN IV PalmCo
  • Paslon Cagubri Suwai Terlihat Happy Ikuti Kirab Pilkada Damai Provinsi Riau
  • Indosat Catat Lonjakan Trafik Data dan Pertumbuhan Pelanggan Secara Signifikan PON XXI Aceh-Sumut 2024
  • Paslon Suwai Hadiri Deklarasi Pilkada Damai Provinsi Riau 2024
  • Pasangan Raja Haryono-Elda Suhanura Peroleh Nomor Urut 1, ini Memang Incaran
  • Pasangan Suwai Dapat Nomor Urut 3 pada Pilgubri 2024, Syamsuar: Ini Memang Nomor Idaman
  • Tim Relawan Suwai Rohul Terbentuk, Pesan Syamsuar Menyentuh Hati
  • Lembaga Melayu Bersatu Nusantara Deklarasi Dukung Paslon Suwai untuk Pilgubri 2024
  • Karyawan PTPN IV Regional III Promosi Pimpinan
  •  
    Komentar Anda :

     

     
    TRANS TERPOPULER
    1 Innalillahiwainnaillahi Rojiun..... Anggota DPRD Riau Rosfian Meninggal Dunia 
    2 Ustadz Mas’ud Tahidin Kupas Soal Motivasi Kerja di Al Munawwarah UIR
    3 Prediksi Bakal Pasangan Calon Bupati Kampar 2017
    4 PT Sinarmas Turunkan 3 Helikopter Padamkan Karlahut di Riau
    5 Koramil 11/Pwk Kandis Berikan Penyuluhan Wawasan Kebangsaan Kepada Pramuka Pondok Pesantren
    6 Pengumuman Persyaratan dan Permohonan Beasiswa Pemprov Riau tahun 2016
    7 Syiar Baitullah, Penyiar Radio Ini Bisa Umroh Gratis dan Raih Income Puluhan Juta Rupiah
    8 Babinsa 02/Rambah Sosialisasi Wawasan Kebangsaan dan Bela Negara Sejak Dini
    9 Ibu Hamil Dilarang Lihat Gerhana Matahari Total, Fakta atau Mitos, Ini Penjelasannya
    10 Sempena HUT ke-97 Damkar, Burhan Gurning: Armada Kita Siap Siaga
     
    TRANS PILIHAN
    Sabtu, 21/09/2024 - 18:06 WIB
    Puncak Riau Bekreasi, Millenial dan Gen Z Berebut Selfi dan Foto Bareng Cagubri Syamsuar
    Masyarakat Riau Pesisir Deklarasikan Dukung Paslon Syamsuar-Mawardi di Pilgubri 2024
    Ribuan Masyarakat Kampar Deklarasi Dukung Buya Mawardi Muhammad Saleh Calon Wakil Gubernur Riau
    Masyarakat Rohul Pertahankan 64 Persen Kemenangan Syamsuar
    Relawan Projo Dukung Paslon Suwai di Pilgubri 2024
    Syamsuar "Dicegak" 3 Bocah, Dapat Sedekah Cendol
    Arwin, Syamsuar, dan Wan Abu Bakar, Bersatu di Siak
    Diantarkan Ribuan Simpatisan, Pasangan Suwai Pendaftar Pertama Pilgubri 2024 di KPU Riau
    Pilkada Serentak 2024
    Kader Golkar dan Relawan Bertekad Menangkan Pilgubri dan Pilkada Pelalawan
    Pilgubri 2024
    Barisan R2LB Kota Dumai Dukung Penuh Syamsuar kembali Menjadi Gubernur Riau
    Koordinator Kecamatan R2LB Kabupaten Rohul Konsolidasi Menangkan Paslon Suwai
    Relawan Riau Lebih Baik Kabupaten Bengkalis Siap Menangkan Calon Gubernur Riau Suwai
    Calon Gubernur Riau Syamsuar Bersama Relawan Riau Lebih Baik
    Husni Merza: Berkembangnya Ponpes di Siak Karena Sentuhan Pak Syamsuar
    Pilgubri 2024
    Mata Tertuju Saat Sosok Syamsuar yang Religi Datang
     
    Follow:
    Pemprov Riau | Pemko Pekanbaru | Pemkab Siak | Pemkab Inhu | Pemkab Rohil | Pemkab Kampar | DPRD Rohil | DPRD Pekanbaru
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2015-2016 PT. Trans Media Riau, All Rights Reserved